Hukum dan Kriminal

Sopir Kecelakaan Maut Tol Sumo Terancam 12 Tahun Penjara

Jumat, 20 Mei 2022 - 12:26
Sopir Kecelakaan Maut Tol Sumo Terancam 12 Tahun Penjara Kecelakaan maut di Tol Sumo. (foto: Ditlantas Jatim)

TIMES BLITAR, MOJOKERTO – Sopir bus dalam kecelakaan maut di Tol Sumo (Surabaya-Mojokerto), KM 712.400/A, Ade Firmansyah (28) telah resmi berstatus tersangka. Kecelakaan Maut di Tol Sumo bahwa sopir cadangan terancam 12 Tahun Penjara

Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) menetapkan sopir bus PO “Ardiansyah”, Ade Firmansyah, sebagai tersangka kecelakaan maut di KM 712+400 jalur A Tol Surabaya - Mojokerto pada Senin (16/5) yang menewaskan belasan orang.

"Dari hasil gelar (perkara) sudah ditingkatkan statusnya dari saksi sudah menjadi tersangka. Ancaman hukumannya lebih dari lima tahun," ujar Wakil Dirlantas Polda Jatim AKBP Didit Bambang Wibowo di Mapolda setempat di Surabaya.

Ade Firmansyah dijerat dengan Pasal 310 Ayat (4) dan 311 Ayat (5) Undang-undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ).

"Cara yang membahayakan. Jadi lebih ke arah kesengajaan. Jadi mengapa dia mengonsumsi salah satunya narkotika. Jadi yang berkemudi itu dirinya harus sehat jasmani dan rohani," papar AKBP Didit.

Dan, atau Pasal 311 Ayat 5 UU RI Nomor 22 Tentang LLAJ, dengan kurungan penjara paling lama 12 tahun, dan atau Rp 24 juta.

"Untuk saat ini Pasal 311 ayat 5 dan 310 ayat 4. Pasal 311, soal kesengajaannya, kalau pasal 310 soal keadaan yang membahayakan," pungkas AKBP Didit. 

Ade Firmansyah merupakan sopir pengganti atau cadangan dari sopir utama bus tersebut yang bernama Ahmad Ari.

Pergantian awak sopir tersebut dilakukan saat berada di Rest Area Saradan Madiun KM 626. Artinya, sopir cadangan hanya mengemudi sejauh 86 KM sebelum akhirnya menghantam tiang papan reklame di bahu kiri jalan Tol Surabaya-Mojokerto, KM 712.400. (*)

Pewarta : Shinta Miranda Sari (MG-242)
Editor : Irfan Anshori
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Blitar just now

Welcome to TIMES Blitar

TIMES Blitar is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.